Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat Serahkan Aksesoris Pasola dari Kemenparekraf

Sumba Baratdibaca 332 kali

Waikabubak, RNC – Bupati Sumba Barat Yohanis Dade, SH bersama Wakil Bupati Sumba Barat John Lado Bora Kabba, S.Pd memberikan aksesoris pasola untuk para pemain dan aksesoris kuda pasola tahun 2022 bantuan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sabtu (19/02/2022) di Kecamatan Wanukaka.

Penyerahan bantuan ini adalah bentuk dukungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI untuk melestarikan penyelenggaraan event-event daerah seperti ritual dan atraksi budaya.

Bupati Yohanis Dade dalam sambutannya mengatakan atraksi Pasola bukan sekedar uji ketangkasan atau uji keberanian, namun Pasola adalah sebuah tradisi dan ritual budaya yang harus dilestarikan dan dijaga.

“Kami berharap ritual ini, kegiatan ini harus tetap dijaga dan dilestarikan. Kalau bukan kita yang menjaga, siapa lagi yang menjaganya,” ungkap Bupati.

Bupati berharap jangan sampai dalam pelaksanaan Pasola dikotori unsur balas dendam dan mempertontonkan hal yang tidak pantas bagi masyarakat.

“Pada kesempatan ini juga kami akan memberikan bantuan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yaitu aksesoris Pasola kepada peserta Pasola,” ujar Bupati.

Wakil Bupati Sumba Barat John Lado Bora Kabba menyampaikan Pasola adalah warisan leluhur yang perlu dilestarikan. Pasola adalah aset pariwisata Sumba Barat. Pasola adalah warisan budaya yang harus tetap dilestarikan dan dikembangkan.

“Kalau bukan kita orang asli daerah ini yang menjaga warisan leluhur dan aset Wanukaka ini, siapa lagi yang akan menjaganya,” kata Wakil Bupati John Lado.

Wabup juga meminta dukungan semua pihak demi terselenggaranya even Pasola tersebut. Menurut Wabup, Pasola buka hanya sekedar atraksi perang berkuda, namun adalah ritual adat berdasarkan Kepercayaan Marapu. Ia ingin semua punya rasa memiliki atas ritual tersebut sehingga semua dapat menjaganya.

(rnc24)

 

Download Apps RakyatNTT.com sekarang di https://rakyatntt.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *