Italia Klaim Temukan Vaksin Virus Corona, Sementara Diujicoba

Humaniora, Internasionaldibaca 266 kali

Roma, RNC – Para peneliti di Italia mengklaim telah menemukan vaksin virus corona yang pertama di dunia. Mereka menetralisir virus corona dalam sel manusia, bukan hanya dalam tikus percobaan.

Dilansir dari okezone.com menurut tes yang dilakukan di Rumah Sakit (RS) Spallanzani di Roma, vaksin virus corona yang ditemukan memiliki antibodi yang bisa bekerja pada sel manusia, demikian laporan Science Times.

Para peneliti di Institut Nasional untuk Penyakit Menular Lazzaro Spallanzani mengatakan, mereka berhasil menemukan vaksin yang mampu menetralkan virus corona dalam sel manusia.

CEO perusahaan farmasi Takis, Luigi Aurisicchio mengatakan, tes yang dilakukan di Rumah Sakit Spallanzani menunjukkan bahwa vaksin telah menetralkan virus corona dalam sel manusia.

Dilansir dari Gulf News, Rabu (6/5/2020), Aurisicchio menjelaskan, “Ini merupakan tahap paling maju dari pengujian kandidat vaksin yang dibuat di Italia. Uji coba vaksin terhadap manusia diharapkan bisa dilakukan setelah musim panas ini.”

Aurisicchio memaparkan, perusahaan saat ini bekerja dengan semua teknologi inovatif Italia. Vaksin juga akan diuji di Italia. Begitu kelar diuji, vaksin akan tersedia bagi semua orang.

Maka, agar pengembangan vaksin ini berhasil, mereka membutuhkan dukungan tidak hanya dari Pemerintah Italia namun juga lembaga dan mitra internasional yang mau membantu mempercepat proses penyediaan vaksin.

“Ini bukan kompetisi. Jika kita bekerja sama, kita semua bisa menang melawan virus corona,” kata Aurisicchio.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *