Jelang Paskah, Stefanus Gandi Beri Bantuan Lilin dan Hosti untuk Gereja

Manggarai Baratdibaca 200 kali

Labuan Bajo, RNC – Direktur Stefanus Gandi Institut, Stefanus Gandi, kembali beramal untuk kepentingan umat di sejumlah tempat ibadah.

Kali ini Stefanus memberikan bantuan berupa lilin, hosti dan kemenyan menjelang perayaan Paskah di Paroki St. Familia Wae Nakeng dan sejumlah stasi di sekitarnya.

Bantuan untuk paroki yang berpusat di Lembor, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat itu diserahkan oleh utusan Lembaga SGI, Bento Papur, Sabtu (2/4/2022).

Bantuan serupa dari Stefanus Gandi juga menyasar di Paroki Yosef Pekerja Lengkong Cepang, Kecamatan Lembor Selatan.

Stefanus mengatakan, lilin, hosti dan kemenyan adalah bahan yang sangat dibutuhkan setiap kali perayaan Ekaristi dan perayaan besar lain dalam Gereja Katolik.

“Bantuan ini memang tidak banyak. Tetapi izinkan saya mengambil bagian untuk berbagi. Ini lilin Paskah untuk kita semua,” kata Direktur PT Indojet Sarana Aviasi itu.

Sementara itu, Pastor Paroki St. Familia Wae Nakeng RD. Charles Suwendi menyampaikan terima kasih kepada Stefanus Gandi yang telah berbagi.

Menurut dia, Paroki Wae Nakeng merupakan salah satu paroki besar yang di dalamnya terdiri dari 11 stasi. Dari total tersebut, kata Pastor Charles, enam di antaranya yang melaksanakan perayaan Paskah tahun 2022.

Karena itu, untuk kebutuhan perayaan Paskah seperti lilin, hosti dan kemenyan jika tidak disiapkan sejak awal, maka tentu mengalami kesulitan.

“Bantuan nyata untuk kondisi paroki besar seperti ini sangat dibutuhkan. Ini bantuan sungguh nyata. Kita berharap bantuan-bantuan seperti ini bukan sesaat saja, tetapi terus berlanjut,” ucap Pastor Charles.

Ia berharap bantuan berupa doa yang berangkat dari ketulusan hati tersebut dapat membuat para donatur terberkati Tuhan untuk segala usaha dan perjuangan.

Hal senada disampaikan Ketua Dewan Stasi Cambir Bendera Paroki Wae Nakeng Siprianus Jehadun. Ia menyampaikan terima kasih kepada Stefanus Gandi karena telah membantu lilin, hosti dan kemenyan untuk perayaan Paskah di stasinya.

Sipri juga menyampaikan terima kasih kepada Stefanus Gandi karena membantu 25 sak semen untuk pembangunan WC di Gereja Stasi Cambir Bendera.

“Saya atas nama pribadi, pengurus stasi, dan semua umat Stasi Cambir Bendera sangat senang dan terima kasih banyak untuk segala sumbangan ini. Kiranya amal baik dari Pa Stefan bersama crew senantiasa diberkati oleh Tuhan Yang Maha Kuasa,” katanya.

Hingga kini, lanjut dia, Gereja Stasi Cambir Bendera masih membutuhkan tandon air untuk kepentingan kamar WC. Sebab itu, pihak Sipri masih sangat membutuhkan bantuan dari para donatur yang berbaik hati untuk menyumbangkan tandon air di stasinya.

Ucapan terima kasih serupa juga disampaikan Pastor Paroki Yosef Pekerja Lengkong Cepang, RD. Adrianus Gaut.

Pastor Edi menyampaikan terima kasih untuk amal kebaikan dari Stefanus Gandi. Ia berdoa segala perjuangan dan usahanya bisa direstui Tuhan.

“Ini adalah paroki baru dan tentu masih banyak kekurangan. Kami masih membutuhkan berbagai bantuan untuk kepentingan gereja kami di sini,” katanya saat berbincang-bincang di sela-sela penyerahan bantuan lilin, hosti, dan kemenyan untuk perayaan Paskah 2022.

Bukan Kali Pertama

Terpisah, utusan Lembaga SGI Bento Papur dalam mengaku bantuan dari Stefanus Gandi untuk tempat-tempat ibadah bukan kali pertama.

Stefanus Gandi, kata Bento, menargetkan bantuan 10.000 sak semen untuk pembangunan tempat-tempat ibadah di Manggarai Raya hingga akhir 2023 mendatang.

Hingga kini beberapa tempat ibadah seperti gereja dan masjid di Manggarai Raya sudah dibantu berupa semen oleh Lembaga SGI di bawah pimpinan Stefanus Gandi.

Beberapa di antaranya adalah Gereja Stasi Tanggar Kecamatan Komodo Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) sebanyak 100 sak semen, Gereja Paroki Reweng Kecamatan Lembor Selatan Kabupaten Mabar sebanyak 100 sak semen, Masjid Nurul Iman Sernaru-Labuan Bajo Kecamatan Komodo Kabupaten Mabar sebanyak 100 sak, Gereja Paroki Iteng Kecamatan Satarmese Kabupaten Manggarai sebanyak 100 sak, Gereja Stasi Lewe Kecamatan Lamba Leda Selatan Kabupaten Manggarai Timur sebanyak 100 sak, Masjid Nangaramut Kecamatan Satarmese Barat Kabupaten Manggarai sebanyak 100 sak, Gereja Sita Kecamatan Rana Mese Kabupaten Matim sebanyak 100 sak, dan aula Paroki Poka Desa Longko, Kecamatan Wae Ri,i Kabupaten Manggarai sebanyak 100 sak.

Selain itu, Lembaga SGI juga menyalurkan paket bantuan sembako menyasarkan untuk sejumlah warga di beberapa tempat, para janda dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

“Direktur Stefanus Gandi Institut (SGI) ini, beliau pengusaha muda asal Manggarai yang jiwa sosialnya sangat tinggi,” terang Bento.

Sedangkan di bidang literasi, SGI menggandeng Perennial Institut telah melakukan road show literasi, kewirausahaan dan jurnalistik di daratan Flores, mulai dari Labuan Bajo Manggarai Barat hingga Larantuka Flores Timur.

Road show secara marathon selama 14 hari sejak 14-28 Januari 2022 itu pernah mendapatkan penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia (Leprid). (*/rnc)

Download aplikasi Android RakyatNTT.com sekarang untuk akses berita lebih mudah dan cepat, klik https://rakyatntt.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *