Nagekeo, RNC – Pada 9 Februari lalu, Satgas Covid Kabupaten Nagekeo mengirim 14 sampel swab ke Kupang untuk diperiksa dengan metode PCR. Hari ini, Kamis (18/2/2021), hasil pemeriksaan 14 sampel tersebut telah dikirim kembali ke Nagekeo.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Nagekeo, Silvester Teda Sada melalui rilis yang diterima RakyatNTT.com, menyebutkan, dari hasil pemeriksaan 14 sampel, 5 orang dinyatakan terkonfirmasi positif covid-19 dan 9 orang dinyatakan negatif.
“Kasus terkonfirmasi positif berasal dari Puskesmas Danga dan Puskesmas Boawae. Sementara hasil negatif berasal dari Puskesmas Boawae dan Puskesmas Mauponggo,” jelas Silvester.
Sejak pengambilan sampel swab, lanjut Silvester, 5 orang yang terkonfirmasi positif covid-19 sudah menjalani isolasi mandiri. Selanjutnya mereka akan mendapatkan perawatan insentif sehingga bisa sembuh dari covid.
Menurut Silvester, dengan penambahan 5 kasus baru, maka total kasus covid-19 hingga hari ini sebanyak 101 kasus. Dengan rincian, 84 orang sudah sembuh, 15 orang masih menjalani isolasi dan 2 orang meninggal. “Masih ada 3 orang lagi yang ditunggu hasil swab-nya,” terangnya.
Silvester beraharap, masyarakat tetap disiplin dan taat menerapkan protokol kesehatan (prokes) 5 M antara lain dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Berikut data kasus terkonfirmasi positif hari ini:
1. AKS (41 Tahun)
Alamat : Desa Kelewae
2. BBK (40 tahun)
Alamat : Kelurahan Danga
3. FAR (23 tahun)
Alamat : Kelurahan Mbay
4. ART (45 tahun)
Alamat : Kelurahan Danga
5. MR (39 tahun)
Alamat : Kelurahan Nageoga
(rnc15)