Kupang, RNC – Seorang nelayan atas nama Aji Daud, 24 tahun, yang tenggelam di perairan Panmuti, Desa Oebelo, Kecamatan Kupang Tengahm Rabu (31/3/2021) lalu, ditemukan tak bernyawa.
Informasi dari Kantor SAR Kupang menyebutkan, korban ditemukan Jumat (2/4/2021) pagi oleh nelayan setempat sekira pukul 08.50 Wita. Korban ditemukan sekitar 4,57 NM dari lokasi kejadian. Selanjutnya, para nelayan menghubungi Tim Rescue Kantor SAR Kupang untuk mengevakuasi jenazah korban. Tim SAR lalu mengevakuasi jenazah korban ke Pantai Panmuti lalu selanjutnya dibawa ke rumah duka.
BACA JUGA: 7 Jam Pencarian, Nelayan yang Hilang di Perairan Oebelo Belum Ditemukan
Diberitakan sebelumnya, seorang nelayan atas nama Aji Daud, 24 tahun, terjatuh dari perahu motor di perairan Panmuti, Desa Oebelo, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Rabu (31/3/2021) pagi.
Nelayan ini terjatuh dari perahu saat mencari ikan. Perahunya dihantam ombak tinggi sehingga terhempas lalu tenggelam. Personel dari Kantor SAR Kupang bersama nelayan dan keluarga pun berupaya mencari korban. Korban baru ditemukan Jumat pagi tadi dalam kondisi meninggal dunia. (rnc)