oleh

Pengumuman Kelulusan SMA/SMK Tahun 2020 Online, Begini Cara Ceknya!

Jakarta, RNC – Hari ini pengumuman kelulusan siswa-siswi SMA atau SMK tahun 2020 sudah bisa dicek. Pengumuman pun dilaksanakan secara online melalui sekolah masing-masing.

Dilansir dari detik.com, penetapan tanggal kelulusan ini diatur dalam Peraturan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2020 tentang Spesifikasi Teknis, Bentuk, dan Tata Cara Pengisian Blangko Ijazah Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun Pelajaran 2019/2020 yang diteken 20 April lalu.

Khusus untuk sekolah kejuruan yang berada di Provinsi DKI Jakarta, pengumuman peserta didik SMK disampaikan secara terpusat melalui https://smkdki.id. Pengumumannya sudah bisa diakses sejak pukul 10.00 WIB pada Sabtu (02/05/2020).

Berikut cara melihat pengumuman kelulusan siswa SMK di DKI Jakarta:

1. Peserta didik perlu membuka https://smkdki.id. Disarankan menggunakan Google Chrome agar tampilannya terbaik.

2. Pilih wilayah sekolahnya masing-masing. Kemudian login dengan menggunakan user dan password. Username berupa nomor ujian siswa sedangkan password berisi tanggal lahir masing-masing siswa.

Username menggunakan nomor ujian ditulis lengkap sesuai nomor di Kartu Ujian (K01XXYYYYZZZZM) misal di kartu tertulis: 03-0017-0001-8, maka untuk login di ketik : K0103001700018.

Sedangkan password menggunakan tanggal lahir dengan format (ddmmyy, misal 14 Mei 2002 maka passwordnya 140502).

3. Setelah berhasil, akan keluar pengumuman lulus atau tidaknya siswa.

Dalam website tersebut, siswa siswi dilarang datang ke sekolah, melakukan corat-coret, konvoi di jalan raya dan hal lain yang melanggar ketentuan.

“#Tetap berada di rumah, perhatikan protokol kesehatan,” tulis tim PDE DKI Jakarta.

Sementara itu, pengumuman kelulusan siswa SMP dan SD akan dilaksanakan bulan depan. SMP pada tanggal 5 Juni dan SD 15 Juni.

(lus/erd/dtc/rnc)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *