Ratusan Bidan se Kabupaten Ende Meriahkan HUT IBI

Endedibaca 323 kali

Ende, RNC – Memeriahkan HUT Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke – 71, Ikatan Bidan Indonesia Kabupaten Ende menggelar pelbagai kegiatan yang diselenggarakan tanggal 23 – 25 Juni 2022. Salah satunya adalah jalan sehat yang dilaksanakan, Jumat (24/6/2022). Kegiatan itu dibuka Wakil Bupati, Erikos Emanuel Rede.

Jalan Sehat itu mengambil rute : Jalan Prof. Yohannes, Jalan Wirajaya, Jalan Nuamuri, Jalan Pahlawan, Jalan Soekarno dan berakhir di Lapangan Pancasila Ende. Jalan Sehat itu diakhiri senam bersama, serta games/permainan peserta IBI. Selain itu, IBI Ende juga menggelar donor darah.

Ketua IBI Ende, Marieta Kristina Sulastiawati Bai, S.Si.T, M.Kes, menjelaskan, HUT ke – 71 IBI tahun ini mengusung tema: “Perjalanan Panjang Profesi Bidan Mewujudkan Generasi Unggul Menuju Indonesia Maju”. Karena itu, para bidan di seluruh Indonesia termasuk Ende, dapat meningkatkan eksistensi, kualitas dan tetap energik dalam pelayanan kesehatan ibu, pelayanan keluarga berencana, dan pelayanan kesehatan bayi dan balita.

“Dalam arti, sebagai tenaga kesehatan profesional yang membantu wanita mulai dari masa kehamilan hingga melahirkan, bidan melakukan pemeriksaan termasuk memantau kesehatan fisik dan psikis ibu hamil,” ujar Marieta.

Sementara Wabup Erikos Emanuel Rede menyampaikan ucapan selamat ulang tahun, kepada para bidan di Kabupaten Ende. “Apresiasi dan salut atas kerja para bidan selama ini. Semoga ke depan, profesi ini tetap mendapat tempat istimewa di hati masyarakat, karena tugas bidan sangat mulia, yaitu memberikan pelayanan kesehatan secara profesional berupa dukungan dalam menangani kesehatan ibu dan anak,” kata Erikos.

Dia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Ende akan memberikan dukungan penuh pada eksistensi para bidan dalam pelayanannya. “Jika ibu dan bayi sehat, maka cikal bakal penerus bangsa ini pun akan membawa arah dan masa depan bangsa, khususnya Kabupaten Ende tercinta ini, lebih baik lagi,” sebutnya.

Sementara Ketua Panita HUT IBI Kabupaten Ende, Maria Bunda, kepada media mengatakan, kegiatan IBI tersebut diikuti sekira 250 bidan perwakilan dari 28 ranting IBI yang ada di Ende. “Kami telah melaksanakan donor darah, dan ada FaMiLy Gathering seperti jalan sehat dilanjutkan seminar sehari yang akan menampilkan narasumber dokter spesialis kebidanan dan kandungan, serta pakar kesehatan,” sebutnya. (rnc16)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *