oleh

Satu Calon Dirut PD Pasar Mengundurkan Diri, Tinggal 5 Orang

Kupang, RNC – Seleksi direktur PD Pasar memasuki tahap pemaparan makalah, Selasa (14/7/2020). Dari 14 calon direktur, baik direktur utama, direktur keuangan maupun direktur pemasaran, kini tinggal 11 calon.

Pasalnya, ada beberapa yang tidak memenuhi syarat. Ada 1 orang meninggal dunia dan ada 1 yang mengundurkan diri hari ini.

Kepala Bagian Ekonomi Pembangunan Setda Kota Kupang, Muhammad Khairil, S.STP, M.Si kepada RakyatNTT.com, Selasa siang tadi, menjelaskan salah satu calon direktur utama tidak hadir dalam pemaparan makalah dan tes tertulis. Oleh karena itu, ia dianggap telah mengundurkan diri.

BACA JUGA: 12 Nama Lolos Seleksi Administrasi Direktur PD Pasar Kota Kupang, Ini Nama-namanya

“Sehingga tinggal 11 orang yang mengikuti seleksi yakni lima calon dirut, tiga calon direktur dan tiga calon direktur pemasaran. Satu meninggal, satu tidak memenuhi syarat dan satu mengundurkan diri,” jelas Muhammad.

Proses seleksi direktur PD Pasar diselenggarakan selama 4 hari. Proses seleksi dibagi menjadi 2 bagian yakni, tes tertulis dan pemaparan makalah. Pemaparan makalah pun diselanggarakan selama 3 hari di Aula Kantor PDAM Kota Kupang.

Muhammad Khairil mengatakan setelah pemaparan makalah akan dilakukan perangkingan oleh Pansel. Menurutnya, nilai dari hasil ujian tertulis dan pemaparan makalah dirangkum oleh Pansel. Setelah itu dibuat perangkingan. “Nama yang masuk dalam rangking 1, 2 dan 3 adalah nama yang akan diserahkan ke Pak Wali Kota dan itu sudah menjadi kewenangan Pak Wali Kota mau memilih yang mana,” kata Muhammad.

Nama-nama calon direksi PD Pasar

Calon Direktur Utama
1. Kardinand Leonard Kale Lena, SH
2. Carlos Manuel Maia, M.Si (mengundurkan diri)
3. Yusak Meok
4. Arnoldus Yones Paa
5. Jhon Peter Palla
6. Yudy Elliezer

Baca Juga:  Maju Pilwalkot 2024, Simak 12 Program Ikonik Jeriko di Periode 2017-2022

Calon Direktur Keuangan
1. Kretsiana Jagi, SE, M.Si
2. Vebby Yuliana Mella
3. Melly Wakano, SE

Calon Direktur Pemasaran
1. Angki La Ane, S.Sos
2. Maksi Nomlene, SH, MH
3. Zakharias Yezua Matias Therik

(rnc04/rnc05)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *