Oelamasi, RNC – Partai Amanat Nasional (PAN) menilai pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kupang nomor urut 1, Korinus Masneno dan Silvester Banfatin (Paket Korsa) adalah kandidat yang memiliki kemampuan, bahkan terbukti mampu membangun koordinasi dengan pemerintah lintas provinsi dan pusat untuk membangun daerah.
Kepada RakyatNTT.com, Selasa (19/11/2024), Ketua DPD PAN Kabupaten Kupang, Linden Sanam menyampaikan Paket Korsa merupakan pasangan yang komplit dengan kemampuan yang sangat teruji bahkan sudah terbukti mampu membuat Kabupaten Kupang keluar dari keterbelakangan.
Linden yang adalah anggota DPRD Kabupaten Kupang tiga periode ini sangat mengetahui kerja-kerja yang pernah dilakukan Calon Bupati Korinus Masneno saat menjabat Bupati Kupang. Salah satu bukti karya Korinus Masneno adalah berhasil membangun 294 kilometer infrastruktur jalan dan sejumlah jembatan.
Terkait 249 km jalan tersebut, dijelaskan Linden, hal itu mendukung program strategis nasional, karena ada 100 lebih kilometer jalan dari Eban hingga Oepoli yang merupakan jalan lintas batas negara. “Ke depan ini, infrastruktur di Amfoang, Fatuleu dan Takari menjadi prioritas karena sudah direncanakan oleh Paket Korsa,” ucapnya.
Linden mengungkapkan, perjuangan Korinus Masneno yang didukung penuh DPRD, untuk mewujudkan pembangunan jalan, dimulai dengan menyiapkan data kebutuhan jalan guna dipresentasikan ke Pemerintah Provinsi NTT, DPR RI dan Kementerian PUPR. Upaya itu berhasil mendapat dana belasan miliar rupiah sehingga dalam 3 tahun terakhir pemerintah membangun infrastruktur jalan yang cukup banyak.
“Sehingga kalau ada kandidat yang bilang nanti bisa lobi ke presiden, sebenarnya itu hanya janji. Kalau Paket Korsa itu sudah punya rekam jejak yang terbukti, hingga kini 294 km sudah ada, bahkan selesai Pak Korinus pimpin pun, pembangunan infrastruktur masih terus berjalan di 2024 ini,” ungkap Linden.
Ketua DPD PAN ini pun mengungkapkan alasan PAN mengusung Paket Korsa karena ada kesamaan pikiran untuk terus membangun daerah. Pasalnya, masih cukup besar kebutuhan infrastruktur jalan yang harus dibangun demi mendukung aktivitas masyarakat desa.
“Hari ini Paket Korsa harus didukung untuk terus melanjutkan pembangunan ini, sangat kompleks kebutuhan di masyarakat, baik itu jalan, air, irigasi, dan kebutuhan pertanian, inilah dasar kami untuk sama-sama tetap memastikan pembangunan berlanjut jika Korsa terpilih untuk periode 2024-2029,” bebernya.
Ia mengimbau agar masyarakat tidak perlu meragukan kapasitas Paket Korsa, sebab yang mendampingi Korinus Masneno adalah kader PAN, Silvester Banfatin. Sosok Cawabup tersebut memiliki kompetensi dan kemampuan yang sangat terukur saat pernah berkarir di Pemprov NTT era Frans Lebu Raya dan Esthon Foenay.
“Korsa punya bukti kasat mata yang benar-benar ada. Warga tak perlu ragu, jika hari ini kita di kampung-kampung sudah merasakan banyak hal, sebanarnya kita masih membutuhkan pemimpin yang mampu dan terbukti kerjanya. Mari bersatu dan memenangkan paket Korsa yang sebenarnya satu dengan rakyat,” pungkasnya. (rnc04)
Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Channel RakyatNTT.com