oleh

Wow! Ada Paket Internet Tiktok di Telkomsel, Ini Cara Daftarnya

Jakarta, RNC – Sekarang ada cara daftar paket internet TikTok di Telkomsel. TikTok menjadi salah satu media sosial untuk mencurahkan suasana libur cuti bersama Oktober 2020. Kebetulan, Telkomsel baru saja menjalin kemitraan dengan TikTok dalam menyediakan kuota khusus.

Ada tiga pilihan paket yang bisa kalian inginkan untuk mengaktifkan kuota khusus TikTok di Telkomsel, yaitu paket Kuota Ketengan, UnlimitedMAX, dan Combo Sakti.

Berdasarkan informasi yang tertera di aplikasi MyTelkomsel, ada 10 pilihan paket Kuota Ketengan khusus penggunaan layanan TikTok, yaitu:

– Kuota Unlimited masa aktif 1 hari harga Rp 4.000
– Kuota Unlimited masa aktif 3 hari harga Rp 10.000
– Kuota Aplikasi 1 GB masa aktif 1 hari harga Rp 2.700
– Kuota Aplikasi 1 GB masa aktif 3 hari harga Rp 4.5000
– Kuota Aplikasi 2 GB masa aktif 3 hari harga Rp 6.500
– Kuota Aplikasi 1 GB masa aktif 7 hari harga Rp 8.000
– Kuota Aplikasi 2 GB masa aktif 7 hari harga Rp 9.500
– Kuota Aplikasi 3 GB masa aktif 7 hari harga Rp 11.000
– Kuota Aplikasi 5 GB masa aktif 30 hari harga Rp 31.000
– Kuota Aplikasi 10 GB masa aktif 30 hari harga Rp 49.000

BACA JUGA: Butuh Pekerjaan? Kominfo Buka Lowongan Kerja, Silakan Daftar

Cara daftar paket internet TikTok di Telkomsel, teruntuk paket Kuota Ketengan ini kalian bisa melalui aplikasi MyTelkomsel dengan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Buka aplikasi MyTelkomsel dan akses menu “Belanja”.
2. Klik menu “Internet”.
3. Pilih menu “Ketengan Unlimited”
4. Pilih tipe paket Ketengan Unlimited yang diinginkan.
5. Klik “Beli” dan selesaikan transaksi paket.

Sementara kuota khusus TikTok di paket Combo Sakti tersedia tiga pilihan paket, yaitu:

– Combo Sakti 22GB + Unlimited Apps masa aktif 30 Hari harga Rp 88.000
– Combo Sakti 25GB + Unlimited Apps masa aktif 30 Hari harga Rp 98.000
– Combo Sakti 32GB + Unlimited Apps masa aktif 30 Hari harga Rp 118.000

Langkah mengaktivasi paket Combo Sakti ini tidak jauh berbeda dengan mengaktivasi paket Kuota Ketengan, sebagai berikut:

1. Buka aplikasi MyTelkomsel dan akses menu “Belanja”.
2. Klik menu “Internet”.
3. Pilih menu “Combo Sakti”
4. Pilih tipe paket Combo Sakti yang diinginkan.
5. Klik “Beli” dan selesaikan transaksi paket.

Sedangkan untuk kuota khusus TikTok di paket UnlimitedMAX ini berupa kartu perdana khusus dengan harga mulai Rp 20.000 sampai Rp 100.000. Ini daftarnya:

– UnlimitedMAX 20K 3GB harga Rp 20.000
– UnlimitedMAX 30K 7GB harga Rp 30.000
– UnlimitedMAX 50K 15GB harga Rp 50.000
– UnlimitedMAX 70K 25GB harga Rp 70.000
– UnlimitedMAX 100K 38GB harga Rp 100.000
– UnlimitedMAX 120K 55GB harga Rp 120.000

Ada tiga cara mengaktivasi kuota khusus TikTok di paket UnlimitedMAX ini, langkahnya sebagai berikut:

1. Mengetik di nomo HP kalian *363#
2. Bisa melalui aplikasi MyTelkomsel
3. Atau mengujungi outlet Telkomsel terdekat

(*/dtc/rnc)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *