Kupang, RNC – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Emanuel Melkiades Laka Lena membuka secara resmi kompetisi Liga IV NTT El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXIII 2025 di Stadion Oepoi, Senin (3/3/2025).
Di awal sambutannya, Melki Laka Lena menyebut ETMC bukan sekadar turnamen, tetapi ajang kebanggaan, lambang semangat, dan perwujudan kecintaan pada sepakbola.
Melki Laka Lena berharap ETMC XXXIII ini tidak hanya menjadi ajang mencari juara, tetapi juga menjadi wadah pembinaan bagi talenta muda berbakat di NTT. Dia juga bangga atas capaian Kontingen Sepakbola NTT yang menembus delapan besar dalam ajang PON XXI di Sumatera Utara dan Aceh Tahun 2024.
“Harapan sangat besar untuk masa depan sepakbola NTT. Kita ingin melahirkan lebih banyak lagi pemain hebat diantaranya Marselino Ferdinan yang saat ini berlaga bersama Oxford United di Inggris dan juga nama-nama hebat di Liga Nasional Indonesia seperti Frengky Missa, Alsan Sanda, Yabes Roni Malaifani dan Victor Dethan. Mereka telah membuktikan bahwa anak-anak NTT mampu bersaing di level nasional dan internasional,” ungkap Melki Laka Lena.
Sepakbola, kata Melki, telah menjadi industri yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan peluang kerja. Sehingga ETMC bukan hanya sekedar ajang kompetisi, tetapi juga motor penggerak ekonomi, mendukung UMKM dan industri kreatif, sehingga berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat NTT.
Dalam sambutannya, Melki Laka Lena mengapresiasi Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI NTT setinggi-tingginya karena terus melanjutkan estafet kejayaan kompetisi ini.
“Terima kasih kepada masyarakat Kota Kupang yang bersedia menjadi tuan rumah penyelenggaraan ETMC tahun ini, semoga mampu menjadi tuan rumah yang baik, menyambut dengan hangat kedatangan para tamu dari seluruh kabupaten untuk memberikan dukungan kepada klub kebanggaan masing-masing,” ujarnya.
Ketua DPD I Golkar NTT itu juga berterimakasih kepada para bupati/wali kota, KONI NTT, pengurus PSSI kabupaten/kota, serta para manajer dan official club yang telah mempersiapkan para pemain terbaiknya untuk dapat berlaga di turnamen ini.
Dia menambahkan, hadirnya tim-tim terbaik dari seluruh kabupaten/kota membuktikan semangat sepakbola di Flobamorata tidak pernah padam. Sepakbola bukan hanya olahraga, tetapi juga perekat sosial yang menyatukan perbedaan usia dan latar belakang kita semua dalam satu semangat: kebersamaan, persaudaraan, dan sportivitas.
“Seperti ada ungkapan bila kamu mencintai sepakbola, maka kamu mencintai perbedaan dan keragaman. Saya berharap momentum yang berharga ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk memupuk rasa persatuan dan kekeluargaan bagi masyarakat yang tersebar di 22 kabupaten/kota di Bumi Flobamorata tercinta ini,” katanya.
Di akhir sambutannya, Melki menegaskan bahwa yang disaksikan di lapangan bukan hanya pertandingan, tetapi juga semangat, bakat, dan kerja keras anak-anak terbaik NTT. Untuk itu, dia meminta para pemain untuk bertanding dengan semangat juang tinggi, tunjukkan performa terbaik, junjung sportivitas dan fair play.
Kepada official dan penyelenggara, Melki Laka Lena meminta mereka untuk mematuhi semua regulasi yang ada! Kepada para supporter dan pecinta sepakbola, dukunglah dengan semangat yang meriah namun tetap tertib dan beradab. Tidak ada tempat bagi tindakan anarkis atau provokatif dalam sepakbola kita.
“Mari kita tunjukkan bahwa NTT mampu tangguh di dalam lapangan dan beradab di luar lapangan,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Melki Laka Lena dan Wakil Gubernur Johni Asadoma juga ikut dalam pertandingan eksibisi. Mereka satu tim bersama pejabat Forkopimda. (rnc)
Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com