Jakarta, RNC – Mantan Menteri Perindustrian RI, Saleh Husin berkesempatan bertemu pelatih kepala Timnas Indonesia, Patrick Kluivert di Restauran Plataran Hutan Kota Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (14/1/2025). Saleh didampingi sang anak Andzal Rizky Putra sedangkan Patrick didampingi asisten pelatih Denny Landzaat.
Tampak hadir juga Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan beberapa staf. Saleh kepada awak media mengatakan dirinya berharap dengan kehadiran Coach Patrick bersama para asistennya yang punya jam terbang dan pengalaman di berbagai klub Eropa dapat memaksimalkan potensi para pemain naturalisasi menjadi suatu kekuatan guna menghadapi sisa 4 pertandingan, sehingga bisa lolos ke Piala Dunia 2026 nanti.
“Untuk itu, mari kita masyarakat Indonesia pecinta sepak bola untuk mendukung dan berdoa untuk tim nasional Indonesia,” ujar Saleh Husin yang juga fans Barcelona, klub di mana Coach Patrick berkarir dulu.
Soal kelolosan ke piala dunia, Saleh menyatakan dirinya sangat yakin Timnas Garuda pasti lolos piala dunia. Alasannya, ada sosok Erick Thohir yang punya jam terbang memimpin klub berkelas dunia seperti Inter Milan. “Beliau pasti sudah punya hitungan dan naluri yang matang, tentu dengan risikonya,” kata Wakil Ketua Uumum Kadin ini.
Disinggung soal pertemuan dengan Coach Patrick, Saleh mengatakan tak ada pembicaraan soal sepakbola. Yang dibicarakan hanya soal makanan Indonesia. “Mungkin karena sambil makan siang dan coach Patrick malah ikut mencoba tape bakar dan es cendol,” pungkas mantan anggota Komisi V DPR RI ini. (rnc)
Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com