KPU Sabu Raijua Resmi Tetapkan Paket Kristo sebagai Bupati-Wabup Sabu Raijua Terpilih

Seba, RNC – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sabu Raijua telah menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sabu Raijua Terpilih pada Pilkada Tahun 2024, Rabu (5/2/2024) di Aula Kantor KPU Sabu Raijua. Pasangan nomor urut 2, Krisman Bernard Riwu Kore-Thobias Uly (Paket Kristo) resmi ditetapkan sebagai Bupati-Wakil Bupati Sabu Raijua terpilih.

Rapat pleno dipimpin langsung Ketua KPU Sabu Raijua, Daud Pau didampingi empat komisioner lainnya. Hadir juga pimpinan Bawaslu Kabupaten Sabu Raijua, pimpinan partai politik, perwakilan Pemda Sabu Raijua, pasangan calon dan unsur Forkopimda tingkat Kabupaten Sabu Raijua.

Rapat yang berlangsung pukul 14.00 Wita ini dikawal juga oleh apparat kepolisian dari Polres Sabu Raijua.

Ketua KPU Sabu Raijua, Daud Pau dalam sambutannya mengatakan proses Pilkada Sabu Raijua berlangsung Panjang hingga Mahkamah Konstitusi. Namun berkat doa dan dukungan semua pihak, KPU bisa menyelesaikannya dengan baik. “Puji Tuhan kemarin untuk perkara Sabu Raijua gugur di dismissal,” kata Daud.

Ia mengatakan setelah pembacaan putusan kemarin petang, pihaknya baru bisa mengakses putusan MK pada pukul 23.00 Wita. Selanjutnya langsung mengeluarkan undangan rapat pleno. Oleh karena itu, ia menyampaikan permohonan maaf karena undangan yang diberikan terlambat.

Ia juga mengatakan, dari dinamika yang terjadi selama Pilkada, ia berharap masyarakat bisa memahaminya dengan baik, sehingga ke depan mesti ada komunikasi yang baik antarsemua pihak. Daud juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terciptanya suasana yang aman dan nyaman sehingga rapat pleno berlangsung dengan baik.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sabu Raijua, Septenius M. Bule Logo yang mewakili Bupati Sabu Raijua dalam sambutannya mengatakan KPU Sabu Raijua telah melaksanakan tugasnya sesuai aturan yang ada, sehingga pada hari ini bisa melakukan pleno penetapan calon terpilih.

Pasangan Bupati-Wabup Sabu Raijua terpilih, Krisman Riwu Kore-Thobias Uly tidak hadir dalam rapat pleno karena masih berada di Jakarta. Namun keduanya mengikuti pleno melalui zoom. Rapat pleno juga disiarkan secara langsung melalui Youtube Channel KPU Sabu Raijua.

Untuk diketahui, Pilkada Sabu Raijua tahun 2024 diikuti tiga pasangan calon, yakni paslon nomor urut 1 Simon Dira Tome-Dominikus Dadi Lado, nomor urut 2 Krisman Bernard Riwu Kore-Thobias Uly dan paslon nomor urut 3 Yohanis Uly Kale-Leonidas V.C. Adoe. Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi penghitungan suara oleh KPU, paslon nomor urut 1 mendapat 14.191 suara, paslon nomor urut 2 mendapat 21.153 suara dan paslon nomor urut 3 meraih 10.079 suara. Dengan demikian paslon nomor urut 2 menang dengan total 46,57%.

Dalam Pilkada 2024, paslon nomor urut 2 Krisman Bernard Riwu Kore-Thobias Uly atau Paket Kristo didukung 5 parpol, yakni PDIP, Gerindra, PAN, Partai Perindo dan PKN. (rnc)

Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *