Kupang, RNC – Lembaga pemeringkatan Webometrics resmi merilis daftar kampus terbaik di Indonesia pada Senin (27/1/2025). Webometrics adalah lembaga pemeringkatan perguruan tinggi terbesar dunia yang bekerja secara independen, objektif, gratis, dan terbuka sebagai sumber informasi terkini mengenai kinerja kampus di seluruh dunia.
Dikutip dari laman resminya, perangkingan kampus terbaik dilakukan terhadap hampir 31.000 lembaga pendidikan tinggi dari seluruh dunia. Proses perangkingan Webometrics dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai indikator penilaian.
Untuk Indonesia, khusus perguruan tinggi negeri (PTN), Universitas Indonesia (UI) menjadi kampus terbaik di Indonesia pada 2025. Universitas Indonesia menempati peringkat 503 di antara lebih dari 31.000 perguruan tinggi dunia.

Selanjutnya di posisi kedua, Universitas Gadjah Mada (UGM): ranking 666 dunia, Institut Teknologi Bandung (ITB) ranking 852 dunia, Universitas Diponegoro (Undip) ranking 995 dunia, IPB University ranking 999 dunia, Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta ranking 1.055 dunia, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya ranking 1.114 dunia, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) ranking 1.208 dunia, Universitas Negeri Malang (UM) ranking 1.294 dunia dan Universitas Andalas (Unand) Padang ranking 1.416 dunia.
Bagaimana dengan di NTT? Berdasarkan penelusuran RakyatNTT.com, Undana masih menduduki peringkat pertama sejak edisi Juli 2024 lalu. Sementara itu, Unkris Wira Wacana Sumba berhasil naik ke peringkat kedua. Sebelumnya kampus terbesar di Pulau Sumba ini berada di peringkat 8 edisi Juli 2024.
Di posisi ketiga adalah Universitas San Pedro. Kampus swasta yang berkedudukan di Kota Kupang ini naik signifikan dari peringkat 16 edisi Juli 2024 lalu. Sementara Politeknik Negeri (Politani) Kupang yang sebelumnya berada di peringkat 1 edisi Januari 2024 dan peringkat 2 edisi Juli 2024 turun ke peringkat 4 edisi Januari 2025.
Webometrics Ranking of World Universities edisi Januari 2025 Provinsi NTT:
1. Universitas Nusa Cendana: Ranking Dunia 5.512
2. Universitas Kristen Wira Wacana Sumba: Ranking Dunia 6.242
3. Universitas San Pedro Kupang: Ranking Dunia 6.955
4. Politeknik Pertanian Negeri Kupang: Ranking Dunia 6.958
5. Poltekkes Kemenkes Kupang: Ranking Dunia 8.155
6. Universitas Katolik Widya Mandira: Ranking Dunia 8.374
7. Universitas Muhammadiyah Kupang: Ranking Dunia 8.940
8. Universitas Timor Kefamenanu: Ranking Dunia 9.089
9. Politeknik Negeri Kupang: Ranking Dunia 9.399
10. Universitas Nusa Nipa Maumere: Ranking Dunia 10.748
11. Universitas Citra Bangsa: Ranking Dunia 12.048
12. Universitas Kristen Artha Wacana: Ranking Dunia 16.621
13. Universitas Flores: Ranking Dunia 16.917
14. IAKN Kupang: Ranking Dunia 18.057
15. STIKOM Artha Buana Kupang: Ranking Dunia 19.047
16. STIPAS Santo Sirilus Ruteng: Ranking Dunia 20.238
17. STKIP Citra Bakti Ngada: Ranking Dunia 20.378
18. Politeknik El Bajo Commodus: Ranking Dunia 21.845
19. Universitas Tribuana Kalabahi: Ranking Dunia 22.260
20. STKIP Santo Paulus Ruteng Manggarai: Ranking Dunia 23.290
Metode Perangkingan Edisi Januari 2025
Untuk diketahui, sistem Webometric dikembangkan oleh Cybermetrics Lab, Spanyol, yang dilakukan dua kali dalam setahun, yakni pada bulan Januari dan Juli. Pemeringkatan ini mengukur keakuratan website dengan kinerja akademik universitas.
Dalam websitenya, Dr. Isidro F. Aguillo, kepala Laboratorium Cybermetrics di Instituto de Bienes y Políticas Públicas (IPP) menerangkan Peringkat Web (Webometrics) telah diterbitkan sejak tahun 2004 dengan tujuan untuk mempromosikan akses terbuka terhadap pengetahuan yang dihasilkan oleh universitas.
Edisi Januari 2025 mencakup hampir 32.000 institusi pendidikan tinggi (HEIs) dari seluruh dunia. Model pemeringkatan ini didasarkan pada indikator webometrik dan bibliometrik, yang dikumpulkan dari sumber tepercaya seperti Majestic, Google Scholar, dan Scimago-Scopus.
Data web dikumpulkan pada hari-hari pertama bulan Januari, sementara informasi bibliometrik mencakup periode dari tahun 2019 hingga 2023. Hasil pemeringkatan ini secara historis konsisten dengan yang diterbitkan oleh lembaga pemeringkatan lainnya untuk universitas teratas, namun Webometrics menyediakan data tentang banyak institusi dari negara-negara Global South yang tidak tercakup dalam pemeringkatan lainnya.
Bagi perguruan tinggi, peringkat Webometrics mencerminkan daya saing global dalam bidang akademik dan penelitian. Semakin tinggi peringkatnya, semakin besar pengakuan terhadap kontribusi universitas dalam ilmu pengetahuan yang dapat diakses secara luas oleh masyarakat dunia.
20 besar perguruan tinggi di NTT versi Webometrics edisi Juli 2024:
1. Universitas Nusa Cendana
Ranking nasional: 133
Ranking dunia: 6.075
2. Politeknik Pertanian Negeri Kupang
Ranking nasional: 186
Ranking dunia: 6.634
3. Universitas Katolik Indonesia St. Paulus Ruteng
Ranking nasional: 347
Ranking dunia: 8.096
4. Universitas Timor Kefamenanu
Ranking nasional: 473
Ranking dunia: 9.342
5. Politeknik Negeri Kupang
Ranking nasional: 490
Ranking dunia: 9.492
6. Universitas Katolik Widya Mandira
Ranking nasional: 500
Ranking dunia: 9.579
7. Universitas Muhammadiyah Kupang
Ranking nasional: 501
Ranking dunia: 9.589
8. Universitas Kristen Wira Wacana Sumba
Ranking nasional: 502
Ranking dunia: 9.613
9. Universitas Citra Bangsa
Ranking nasional: 662
Ranking dunia: 11.385
10. Universitas Nusa Nipa Maumere
Ranking nasional: 779
Ranking dunia: 12.900
11. STIKOM Artha Buana Kupang
Ranking nasional: 858
Ranking dunia: 13.933
12. Politeknik El Bajo Commodus
Ranking nasional: 968
Ranking dunia: 15.399
13. Poltekkes Kupang
Ranking nasional: 969
Ranking dunia: 15.399
14. IKIP Muhammadiyah Maumere
Ranking nasional: 1.151
Ranking dunia: 17.751
15. Universitas Kristen Artha Wacana
Ranking nasional: 1.174
Ranking dunia: 18.024
16. Universitas San Pedro Kupang
Ranking nasional: 1.366
Ranking dunia: 20.405
17. Sekolah Tinggi Filsafat Katolik Ledalero Maumere Sikka
Ranking nasional: 1.372
Ranking dunia: 20.486
18. STKIP Citra Bakti Ngada
Ranking nasional: 1.444
Ranking dunia: 21.304
19. STKIP Santo Paulus Ruteng Manggarai
Ranking nasional: 1.468
Ranking dunia: 21.491
20. Universitas Tribuana Kalabahi
Ranking nasional: 1.527
Ranking dunia: 22.202
(rnc)
Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com