
Jakarta, RNC – Sebanyak 11.000 umat Kristiani memadati lokasi ibadah dan perayaan Natal Nasional tahun 2024 di Indonesia Arena, Jakarta. Ribuan umat kristiani yang bisa masuk merupakan mereka yang sudah melakukan pendaftaran.
“Kapasitas Indonesia Arena ini bisa sampai 15.000 tapi karena kita menggunakan panggung supaya nyaman, oleh karena itu panitia membatasi 11.000 peserta, umat, undangan,” kata Sekretaris Umum Natal Nasional 2024, Komjen Pol Albertus Rachmad Wibowo di Indonesia Arena, Sabtu (28/12/2024) dikutip dari Okezone.com.

Albertus dalam kesempatan ini menyampaikan permohonan maaf kepada umat yang tidak bisa menghadiri acara itu secara langsung. Meski demikian, ia memastikan seluruh masyarakat bisa mengakses ibadah dan perayaan Natal Nasional melalui sambungan daring.
“Mulai dari ibadah sampai nanti perayaan itu saudara-saudara kita bisa mengikuti dari beberapa macam channel Youtube. Juga pada saat perayaan itu disiarkan secara langsung oleh beberapa TV milik nasional maupun swasta,” jelas Albertus.

Adapun bagi mereka yang sudah telanjur datang, panitia juga telah menyiapkan tempat parkir di Plaza Timur dan Plaza Utara. Panitia, kata Albertus, juga menyiapkan layar agar masyarakat yang tidak bisa masuk bisa melihat langsung acara itu.
“Kami tentunya mengimbau nanti pada saat acara semuanya bisa diikuti dengan tertib, panitia sudah menyiapkan. Silakan saksikan dengan tertib, dengan rapi,” tandasnya.
Berdasarkan pantauan di lokasi, tribun Indonesia Arena telah dipenuhi sejak siang hari. Ibadah itu diikuti secara khusyuk oleh umat kristiani.
Saat Pidato, Prabowo Singgung Sang Ibu yang Kristiani
Presiden RI Prabowo Subianto mengungkap soal multikeyakinan di dalam keluarganya saat berbicara dalam peringatan Natal Nasional tersebut.
Mulanya Prabowo mengaku memahami kebiasaan yang dilakukan saat perayaan natal. Dia lalu mengaku memahami hal tersebut karena di dalam keluarganya, termasuk ibunya yakni Dora Marie Sigar adalah seorang Kristiani.

“Saya mengerti hari ini karena keluarga saya banyak yang beragama Kristiani. Saya juga lagi lahir dari seorang ibu yang beragama Kristiani. Jadi mungkin saya bukti dari keluarga Pancasila,” ujar Prabowo di hadapan sekitar 11 ribu jemaat yang memadati Indonesia Arena.
Prabowo mengatakan ibu dan ayahnya, Soemitro Djojohadikusumo memang berbeda keyakinan namun saat bertengkar tak pernah mengungkit-ungkit soal perbedaan agama.
“Kalau orang tua saya bertengkar, tidak pernah soal agama. Bertengkar sih kadang-kadang, buktinya mereka berhasil putranya jadi Presiden RI,” sambungnya.

Dalam pidatonya di acara Natal Nasional 2024 itu, Prabowo kemudian berpesan bahwa Indonesia adalah negara yang cemerlang karena persatuan di tengah perbedaan.
“Suatu kehebatan bangsa Indonesia, suatu kecemerlangan bangsa Indonesia adalah kita bisa bersatu, kita bisa hidup rukun, Bhinneka Tunggal Ika. Ini adalah kehebatan bangsa Indonesia,” kata dia.
“Di ruangan ini, pasti banyak perbedaan. Ada yang beda agama suku adat daerah, tapi nyatanya kita semua hari ini merasa sejuk, aman, damai, merasa rukun,” sambung Prabowo. (*/okz/rnc)

Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com