Dukung Pariwisata, Polda NTT Bakal Siapkan Keamanan Bertaraf Internasional

Headline, Kota Kupangdibaca 98 kali

Kupang, RNC – Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur bakal membangun 5 Kepolisian Resort guna meningkatkan pelayanan keamanan serta mendukung aktifitas pariwisata Nusa Tenggara Timur. Hal ini disampaikan Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum dalam konferensi pers akhir tahun 2020, yang digelar di Ruang Lobby Mapolda NTT, Selasa (30/12/2020).

Turut hadir Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Ama Kliment Dwikorjanto, M.Si, Irwasda Polda NTT Kombes Pol Drs. Tavip Yulianto, S.H., M.H., M.Si dan Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol. Jo Bangun, S.Sos., S.I.K.

Pada kesempatan itu, Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum mengungkapkan, proyeksi di tahun 2021 yang menjadi atensi dari Polda NTT adalah pembangunan 5 Mako Polres baru yakni, Polres Malaka, Polres Sabu Raijua, Polres Sumba Barat Daya, Polres Manggarai Timur dan Polres Nagekeo.

BACA JUGA: Kemenpora Buka Peluang NTT jadi Tuan Rumah JPI Tahun 2021

Ia menuturkan Polda NTT akan meningkatkan peran dalam mendukung pembangunan Pariwisata yang sementara digaung Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Provinsi NTT. “Di mana Labuan Bajo telah ditetapkan sebagai salah satu dari empat destinasi superpremium di Indonesia,” terangnya.

Kapolda juga menjelaskan upaya berikut yang harus dilakukan adalah meningkatkan pengamanan bertaraf Internasional di NTT guna menyambut Asean Summit pada Tahun 2023. Saat itu akan hadir pemimpin-pemimpin Negara anggota ASEAN serta pelaksanaan pertemuan G20 yang juga akan berkumpulnya para menteri-menteri keuangan dan Gubernur Bank Central.

“Sehingga Polda NTT terus mempersiapkan berbagai infrastruktur baik SDM, kekuatan Personel serta sarana dan prasarana yang memadai dalam rangka pengamanan tamu-tamu VVIP yang hadir pada 2 kegiatan besar tersebut,” pungkasnya. (*/rnc04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *