So’E, RNC – Kepala UPT Pasar Inpres SoE, Endang M. S. Kasseh, S.Sos menunjukkan dedikasinya sebagai pemimpin. Endang turun langsung ke lapangan memimpin kegiatan pembersihan area pasar bersama staf, juru pungut parkir Dinas Perhubungan dan para pedagang, Sabtu (15/2/2025).
Pantauan RakyatNTT.com, dalam aksi tersebut, Endang bersama para staf menyusuri seluruh area pasar untuk mengangkut sampah-sampah yang ada. “Kita semua punya tanggung jawab menjaga kebersihan pasar ini. Kalau lingkungan pasar bersih dan aman tentunya pedagang dapat beraktivitas dengan tenang dan pengunjung pun nyaman saat berbelanja, sehingga transaksi jual beli dapat berjalan dengan baik,” ujar Endang.
Langkah proaktif ini menuai banyak pujian. Tak sedikit masyarakat yang menyebut Endang sebagai sosok kepala pasar yang patut diberi reward. Dedikasinya selama ini menginspirasi banyak orang.

Aksi pembersihan tersebut menjadi bukti nyata bahwa kepemimpinan bukan hanya soal mengarahkan, tetapi juga memberi contoh nyata kepada bawahan dan masyarakat. Terbukti, di tangan Endang, Pasar Inpres SoE semakin bersih dan nyaman untuk dikunjungi. “Seandainya semua pemimpin seperti Endang, pasti banyak masalah yang cepat selesai,” ungkap salah satu pedagang yang turut membantu. (rnc26)
Ikuti berita terkini dan terlengkap di WhatsApp Group RakyatNTT.com