Kupang, RNC – Kasus mayat hangus yang ditemukan di area TPU Liliba, tepatnya di celah bebatuan, Selasa (2/8/2022), rupanya gampang – gampang sudah untuk menyibak tabir kematiannya. Pasalnya, dari kondisi jenazah seakan menutupi identitasnya. Walau demikian, penyidik Polres Kupang Kota terus berupaya dalam mengungkap kasus tersebut.
Dikonfirmasi RakyatNTT.com, Sabtu (6/8/2022), terkait hasil autopsi, Kapolres Kupang Kota, Kombes Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto mengatakan, penyidik masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui sebab akibat mayat berjenis kelamin laki – laki itu meninggal, hingga ditemukan di celah bebatuan. Ia menyebutkan, pihaknya melalui penyidik masih berupaya untuk mengetahui identitas jenazah tersebut. “Sementara masih dilakukan identifikasi korban,” ujarnya singkat.
Kapolres menambahkan, hingga kini pihaknya masih menunggu adanya laporan orang hilang, guna disesuaikan dengan korban. “Apakah memiliki kemiripan dengan jenazah yang ditemukan tersebut? Kami berharap ada keluarga yang mengaku kehilangan dan melapor ke Polresta, supaya kami cocokkan,” sebutnya. (rnc04)