Kupang, RNC – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) S.K. Lerik berhasil menyembuhkan salah satu pasien positif Corona Virus Disease (Covid-19). Wali Kota Kupang, Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, MH, MM, turun langsung menyambut pasien tersebut, Jumat (19/6/2020).
BACA JUGA: Jeriko: Kita Butuh Tambahan Dokter Ahli di RSU S. K. Lerik
Diketahui bahwa pasien yang terpapar Covid-19 tersebut dirawat selama 10 hari di RSUD S. K. Lerik. Perawatan pasien ini sudah selesai dan sembuh 100 persen.

“Masyarakat diharapkan dapat menerima pasien yang sudah sembuh dari covid-19 dalam kehidupan bermasyarakat yang normal dan tidak terjadi diskriminasi,” kata Wali Kota Kupang.
BACA JUGA: RSUD S. K. Lerik Siap Terapkan Manajemen Mutu Berstandar Internasional
Hadir bersama Wali Kota, Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, drg. Retnowati, M.Kes, Direktur Rumah Sakit S. K. Lerik, dr. Marsiana Y. Halek, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekda Kota Kupang, Ernest S. Ludji, S.STP., M.Si., dan para tenaga medis.
Untuk diketahui, di Kota Kupang secara akumulatif terdapat 33 pasien positif Covid-19. Namun, sudah 24 pasien dinyatakan sembuh dan 8 orang masih dirawat. Sedangkan yang meninggal 1 orang.
(*/rnc)