Uji Kelayakan di DPR, Ini Komitmen Komjen Sigit

Nasionaldibaca 56 kali

Jakarta, RNC – Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo menyampaikan komitmennya jika resmi ditunjuk sebagai Kapolri menggantikan Jenderal Idham Aziz di depan Komisi III DPR RI. Sigit bertekad memajukan institusi Polri yang presisi dengan menjaga soliditas internal dan menjadi pemimpin yang memberi teladan.

“Izinkan saya menyampaikan 8 komitmen jika saya dipilih menjadi Kapolri,” kata Sigit saat uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri di depan Komisi III DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (20/1/2021) dilansie dari detikcom.

Pertama, menjadikan Polri sebagai institusi yang Presisi atau Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan. Kemudian, menjamin keamanan untuk mendukung program pembangunan nasional.

“Ketiga menjaga soliditas internal. Empat, mendukung terciptanya ekosistem inovasi dan kreatifitas yang mendorong kemajuan Indonesia,” kata Sigit.

Berikutnya, menampilkan kepemimpinan yang melayani dan menjadi teladan. Sigit juga berkomitmen mengedepankan pencegahan permasalahan, pelaksanaan keadilan restoratif dan problem solving.

“Tujuh, setia kepada NKRI dan senantiasa merawat kebhinnekaan,” katanya.

BACA JUGA: Komjen Sigit: Ke Depan Polisi Tidak Perlu Melakukan Tilang

Berikut ini 7 komitmen Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo untuk institusi Polri:

1. Menjadikan Polri sebagai institusi yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan (Presisi).
2. Menjamin keamanan untuk mendukung program pembangunan nasional.
3. Menjaga soliditas internal.
4. Mendukung terciptanya ekosistem inovasi dan kreatifitas yang mendorong kemajuan Indonesia.
5. Menampilkan kepemimpinan yang melayani dan menjadi teladan.
6. Mengedepankan pencegahan permasalahan, pelaksanaan keadilan restoratif dan problem solving.
7. Setia kepada NKRI dan senantiasa merawat kebhinnekaan.

Sigit juga menyiapkan sejumlah program prioritas Polri ke depannya mulai dari menata lembaga Polri hingga pengawasan publik. Berikut ini program prioritas Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo:

1. Penataan kelembagaan.
2. Perubahan sistem dan metode organisasi.
3. Menjadikan SDM Polri yang unggul di era police 4.0.
4. Perubahan teknologi kepolisian modern (police 4.0).
5. Peningkatan kinerja pemeliharaan kamtibmas.
6. Peningkatan kinerja penegakan hukum
7. Pemantapan dukungan Polri dalam penanganan Covid-19 (PC).
8. Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
9. Menjamin Keamanan Program Prioritas Nasional.
10. Penguatan penanganan konflik sosial.
11. Peningkatan kualitas pelayanan publik Polri.
12. Mewujudkan pelayanan publik Polri yang terintegrasi.
13. Pemantapan komunikasi publik.
14. Pengawasan pimpinan terhadap setiap kegiatan.
15. Penguatan fungsi pengawasan
16. Pengawasan oleh masyarakat (public complaint)

(*/dtc/rnc)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *