Yuk, Daftar Sekarang! Rally Wisata Pulau Timor Siapkan Hadiah Menarik

Travelingdibaca 669 kali

Kupang, RNC – Time and Fun Wisata Rally Timor Island 2021 akan digelar pertengahan Juli nanti. Kompetisi ini bernuansa wisata dengan menyiapkan hadiah menarik bagi para peserta.

Dalam jumpa pers di Resto Hotel La Hasienda, Kupang, Kamis (24/6/2021) malam, Ketua Panitia, El Izaac menyampaikan kegiatan tersebut ditujukan untuk mempromosikan destinasi wisata yang ada di Pulau Timor. Kegiatan ini juga didukung penuh oleh Pemerintah Provinsi NTT.

“Pak Gubernur sangat mendukung kegiatan ini, dan pasti Pak Wakil Gubernur akan ikut saat pembukaan ataupun saat penutupan event,” ungkapnya.

Event rally wisata akan mempromosikan 3 destinasi wisata Pulau Timor, yakni Bukin Hemon di Lelogama, Kabupaten Kupang, pemandangan alam Fatumnasi di Timor Tengah Selatan dan Pantai dan Bukit Tuamese di Timor Tengah Utara.

Untuk kategori perorangan, peserta yang mendapat juara I-X akan mendapatkan voucher perumahan dari Sejahtera Land yakni juara I senilai Rp 25.000.000, juara II Rp 20.000.000, juara III Rp 15.000.000, juara IV-X senilai Rp 10.000.000.

“Jadi masyarakat yang belum memiliki rumah bisa memanfaatkan voucher ini, dengan menjadi peserta dan menjuarai rally ini, dan berlaku di 14 titik perumahan,” ungkap El.

Sementara itu, bagi kategori tim untuk 3 mobil, juara I senilai Rp 25.000.000, juara II Rp 20.000.000, dan juara III Rp 15.000.000. Tak hanya itu, ada juga kupon BBM yang disponsori Pertamina bagi 50 peserta pendaftar pertama yang akan berakhir pada 30 Juni 2021.

“Jadi cepat mendaftar melalui aplikasi Rekor, maka akan mendapatkan kupon pertamax senilai Rp 100.000,” kata El yang juga aktif di IMI.

Ia juga menyebutkan, juara I akan mendapat voucher berlibur ke Bali. Kemudian juara II untuk berlibur di Labuan Bajo dan juara III berlibur di Kota Kupang. Selain itu, ada juga voucher belanja senilai Rp 100.000 bagi para peserta saat melintas di 3 spot tujuan.

Pelaksanaan rally ini dipastikan berlangsung sesuai protokol kesehatan. Sebelum rally dimulai, setiap peserta diwajibkan mengikuti test g-Nose, bahkan layanan kesehatan dijamin tetap berlangsung selama rally.

Masyarakat umum juga bisa melakukan vote terhadap 3 destinasi yang menjadi tujuan rally. “Nah dengan hal ini, dengan sendiri akan memberikan rasa cinta dan memiliki bagi warga atau peserta yang mengikuti kegiatan,” jelasnya.

Kegiatan yang bernuansa rally family ini diwajibkan menggunakan mobil tipe City Car. Kegiatan dijadwalkan akan digelar pada 17-18 Juli 2021 nanti. Rutenya mulai pada hari pertama di halaman Kantor Gubernur NTT sampai halaman Kantor Bupati TTU. Kemudian dilanjutkan hari ke-2 hingga finis di Bukit Tuamese-TTU. Saat ini pendaftaran masih terus dibuka hingga 12 Juli 2021 nanti. Panitia menargetkan kegiatan ini diikuti 150 peserta.

Rally terbesar pertama di Pulau Timor ini diinisiasi oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI), Asita, Dewan Kerajinan Nasional Daerah NTT, Pemprov NTT, Pemkot Kupang, Pemkab Kupang, Pemkab TTS, TTU, NTT Tourism Promotion Board, Anugerah Pesona Indonesia, dan Pesona Indonesia.

Selain itu, didukung penuh oleh Bank NTT, Sejahtera Group, Asuransi Masyarakat Indonesia, PT. Prima Travel, Panorama Destination, Bank TLM, Pertamina, Suzuki, Techno Sound Pro, Top 1, Dimonim Air, PT. Sebiz Shadrika Maju, Bondi Cafe and Steak, dan Red Light Sport. (rnc04)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *