Kupang, RNC – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Provinsi Nusa Tenggara Timur (DPW PAN NTT), Ahmad Yohan siap pasang badan bila Emanuel Melkiades Laka Lena maju sebagai Calon Gubernur NTT.
Penegasan ini disampaikan Ahmad Yohan saat menerima Ketua DPD I Golkar NTT Melki Laka Lena yang datang mendaftar sebagai Bakal Calon Gubernur NTT periode 2024-2029 di DPW PAN NTT, Minggu (19/5/2024).
Ahmad Yohan menyebutkan relasi dia dengan Melki Laka Lena sudah seperti kakak dan adik. Sebab jauh sebelum menjadi anggota DPR RI, mereka teman seperjuangan di Yogyakarta.
“Pak Melki di PMKRI, saya di HMI. Kemudian kami sama-sama berjuang ke Jakarta,” ujar mantan Ketua HMI Cabang Yogyakarta periode 1998-1999 ini.
Ahmad Yohan mengaku sudah sejak lama dirinya getol mendorong Melki Laka Lena untuk maju sebagai Cagub NTT. Sebab dia tahu kualitas Ketua Golkar NTT itu. Apalagi saat ini Melki adalah satu-satunya anggota DPR RI dari NTT yang menjadi pimpinan komisi.
“Kalau pak Melki maju, saya siap pasang badan karena sudah saatnya NTT dipimpin oleh anak muda yang punya visi besar. Sebagai pimpinan komisi, dia tidak saja mewakili Golkar, tapi juga mewakili NTT,” tegas anggota Komisi XI DPR RI ini.
Sebagai orang muda yang cerdas, progresif serta punya pergaulan dan koneksi yang luas, Ahmad Yohan yakin Melki bisa membawa kemajuan untuk NTT.
“Presiden kenal Melki Laka Lena. Begitu juga dengan Ketum Golkar, Ketum PAN dan tokoh-tokoh nasional lainnya. Tentu Ini memudahkan komunikasi untuk membawa banyak hal dari pusat ke NTT,” imbuh Ahmad Yohan seraya berharap agar Melki nantinya bisa ikut berkontribusi membesarkan PAN di NTT.
Sementara Melki Laka Lena pada kesempatan yang sama mengaku maju sebagai Cagub NTT karena mendapat penugasan dari Partai Golkar.
“Pak Airlangga bilang ke saya, teriakannya jangan lagi maju mundur. Sekarang daftar sudah di partai,” ujar Melki.
Melki mengaku bakal mendaftar ke sejumlah parpol yang ada dalam koalisi Indonesia Maju diantaranya PAN, Demokrat, Gerindra dan PSI. Selain itu, dia juga akan mendaftar ke partai di luar koalisi Indonesia Maju seperti PKB dan beberapa partai lainnya.
“Prioritas kami (mendaftar) memang di partai koalisi Indonesia Maju sehingga lebih mudah untuk komunikasi. Kalau partai di luar koalisi juga membuka pendaftaran, kami akan datangi sepanjang kita tahu mereka tidak ada kader yang maju sebagai cagub,” jelas Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini.
Menanggapi pertanyaan awak media seputar calon wakil yang bakal mendampinginya, Melki mengaku sampai saat ini dia belum punya pasangan.
“Saya sampai sekarang belum ada calon wakil. Untuk menghormati partai koalisi, itu nanti dibicarakan bersama oleh teman-teman pimpinan partai,” ungkapnya.
Pantauan media ini, saat mendaftar ke PAN, Melki Laka Lena didampingi sejumlah pengurus DPD I Golkar NTT seperti Sekretaris Libby Sinlaeloe, Ketua Bappilu Frans Sarong, Muhammad Ansor, Ans Takalapeta, Restu Dupe dan Laurens Leba Tukan.
Ketua DPD II Golkar Kota Kupang Jonas Salean dan Ketua Golkar Sumba Timur Umbu Lili Pekuwali juga tampak mendampingi Melki saat mendaftar sebagai Cagub NTT. (rnc)