Datangi Korban Rumah Terbakar di Maulafa, Wali Kota Beri Bantuan

Headline, Kota Kupangdibaca 302 kali

Kupang, RNC – Wali Kota Kupang, Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, MM, MH., mengunjungi korban kebakaran rumah di RT 19/RW 18, Kelurahan Maulafa, Kecamatan Maulafa, Jumat (24/7/2020). Wali kota memberikan sejumlah bantuan.

Bantuan diserahkan kepada tiga keluarga korban, yakni atas nama Nikson Jawa, Gudman Henuk, Antonia Henuk. Pada kesempatan itu, Wali Kota Kupang menyambangi khusus oma Antonia Henuk, seorang janda yang terlihat syok dengan musibah tersebut.

BACA JUGA: Rumah di Maulafa Hangus Terbakar, Diduga akibat TV yang Meledak

Wali kota yang akrab disapa Jeriko ini memberikan penguatan atas musibah yang dialami oleh Oma Antonia dan keluarga. Dirinya sempat bertanya penyebab kebakaran tersebut. “Ini gara-gara apa mama, beta turut prihatin atas musibah yang dialami keluarga,” kata Jeriko.

Wali Kota Kupang tersebut berharap agar musibah ini jangan diratapi secara berlarut-larut. Dirinya juga meminta Kepala Dinas Sosial Kota Kupang agar warga yang terkena jusibah dibantu secara serius. “Kami ada bawa bantuan sedikit, mohon keluarga terima. Ini sementara,” ujarnya lagi.

Pada kesempatan itu, Oma Antonia sempat bercerita kepada Wali Kota Kupang bahwa nyala api bersumber dari televisi yang tiba-tiba melahap lemari kemudian merambat seisi rumah. “TV taruh di atas lemari makanan jadi dia merambat dan semakin membesar. Beta janda, pas sendiri di rumah, anak laki-laki ada keluar, rumah mulai terbakar jam 3 sore,” kisah oma Antonia.

Kepala Dinas Sosial Kota Kupang, Lodewik Djungu Lape, S.Sos bersama sejumlah staf langsung menurunkan sejumlah bantuan kepada tiga keluarga korban berupa satu paket lauk pauk, paket sandang, food ware, kid ware, family KIP, makanan anak, tenda guling, selimut, mie instan, makanan siap saji dan beras 20 kg.

Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota Kupang didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Kupang, Lodewik Djungu Lape, S.Sos, Lurah Maulafa, Yanto Sapay, Plt. Camat Maulafa, Nobertus Noto, dan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Ernest Ludji.

(*rnc)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *