Jakarta, RNC – Kasus positif Covid-19 di Indonesia pada Selasa 22 Februari 2022 bertambah 57.491 kasus. Dengan demikian, akumulasi positif Covid-19 saat ini sebanyak 5.289.414 kasus. Khusus NTT, terdapat kenaikan signifikan dari sehari sebelumnya. Hari ini tercatat ada 991 kasus baru. Padahal, sehari sebelumnya hanya 492 kasus.
Jumlah itu merupakan hasil tracing melalui pemeriksaan sebanyak 537.081 spesimen yang dilakukan dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).
Kemudian, dilaporkan juga kasus yang sembuh dari Covid-19 pada hari ini tercatat 38.474 orang. Sehingga total sebanyak 4.593.185 orang sembuh.
Sedangkan jumlah yang meninggal bertambah 257 orang. Jumlah total meninggal menjadi 146.798 orang.
Berikut sebaran kasus Covid-19 pada 34 provinsi hari ini:
1. JAWA BARAT 13.658
2. JAWA TIMUR 7.569
3. DKI JAKARTA 5.208
4. JAWA TENGAH 4.219
5. BANTEN 3.954
6. KALIMANTAN TIMUR 2.711
7. DI YOGYAKARTA 2.450
8. SUMATERA UTARA 2.348
9. SULAWESI SELATAN 2.270
10. SUMATERA SELATAN 1.166
11. SULAWESI UTARA 1.112
12. LAMPUNG 1.087
13. NUSA TENGGARA TIMUR 991
14. KALIMANTAN BARAT 761
15. BALI 760
16. SUMATERA BARAT 754
17. KEPULAUAN RIAU 691
18. RIAU 653
19. KALIMANTAN SELATAN 643
20. SULAWESI TENGAH 568
21. PAPUA 543
22. NUSA TENGGARA BARAT 530
23. BENGKULU 464
24. KALIMANTAN TENGAH 449
25. BANGKA BELITUNG 447
26. PAPUA BARAT 331
27. SULAWESI TENGGARA 320
28. JAMBI 317
29. ACEH 114
30. MALUKU UTARA 108
31. SULAWESI BARAT 106
32. KALIMANTAN UTARA 82
33. MALUKU 80
34. GORONTALO 27
(*/rnc)
Download Apps RakyatNTT.com sekarang di https://rakyatntt.com