Soe RNC-Kedatangan Mantan gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, yang biasa di sapa Ahok ke Kabupaten Timor Tengah Selatan memberikan inspirasi bagi seluruh masyarakat, terkhususnya salah satu anak muda asal Kota Soe Tritamu Ama Hilungara, yang berhasil mempersembahkan karya seninya kepada sang inspirator.
Usai Ahok berdialog terkait memanfaatkan potensi ternak dan pertanian dengan masyarakat di halaman Kantor DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten TTS. Rabu,(14/08/2019) siang, seniman muda yang biasa di sapa Tri langsung mendekati Ahok dan memperlihatkan seni Line art photo wood berbingkai kayu jati.
Dalam Line art photo wood yang dipersembahkan Tri tergambar dengan jelas wajah Ahok dengan senyuman yang selalu terpublis diberbagai media.
Kepada RakyatNTT.com, Tri menyampaikan kegembiraannya dapat bertemu langsung dengan salah satu tokoh perjuangan dimasa milineal ini. Dirinya pun mengatakan kefiguran dari Ahok memberikan dampak besar bagi masyarakat Indonesia, di mana perjuanagan yang Ahok telah lakukan adalah wujud perhatian bagi Bangsa dan Negara.
Dirimya juga menambahkan, persembahan yang diberikan kepada Ahok merupakan suatu ketulusan hati dan bukti bahwa anak-anak muda yang ada di kota soe memiliki kreatifitas dalam hal seni maupun yang lain.
“Ahok sangat berdampak bagi banyak orang, lewat karya saya, saya sembahkan dengan tulus hati, dan mau menunjukan bahwa anak-anak di TTS masih banyak yang kreatif,” ungkapnya.
Seniman Persekutuan Pelita ini pun berharapa dengan Kedatangan Ahok ini, sekiranya dapat memberikan suatu perubahan dalam pola pikir masyarakat terkait aktifitas seniman yang ada di Kab. TTS. (RNC04)