Hina Waket DPRD Manggarai di Facebook, Oknum Guru Minta Maaf

Manggaraidibaca 221 kali

Ruteng, RNC – Wil Lendra, seorang guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajar di SDI Mbongos Kecamatan Wae Rii Kabupaten Manggarai mendatani Rujab Wakil Ketua DPRD, Simprosa Rianasary Gandut, Kamis (22/7/2021) Siang. Wil Lendra datang untuk meminta maaf lantaran telah menghina Osy Gandut lewat postingan di akun facebook miliknya bernama Titan Irenius pada Selasa (20/7/2021).

Sebelumnya, pada Kamis pagi kedua belah pihak dimediasi oleh pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai. Mediasi itu dipimpin oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Fransiskus Gero, disaksikan dua anggota polisi dari Polres Manggarai. Saat mediasi berlangsung, Wil Lendra meminta maaf dan mengaku postingan itu benar ditujukan kepada Osy Gandut.

Kepada media ini usai bertemu Osy Gandut, Wil Lendra kembali menegaskan bahwa dirinya adalah pemilik akun facebook ‘Titan Irenius’.

“Ia adik itu saya punya akun ew,” katanya singkat.

Saat ditanya motif penghinaan tersebut, Wil Lendra tidak menjawab dan langsung bergegas meninggalkan rujab Osy Gandut.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Manggarai Osy Gandut mengatakan, ada beberapa hal yang telah disepakatinya bersama Wil Lendra. Jika kesepakatan itu tidak dipenuhi, maka akan ada kemungkinan persoalan tersebut diproses di kepolisian.

“Kami telah buat kesepakatan. Dia harus hapus itu postingan di facebook dan juga siap untuk melakukan permohonan maaf melalui facebook atas perbuatannya,” terang politisi Partai Golkar itu.

Kesepakatan tersebut ternyata telah dipenuhi oleh Wil Lendra. Saat media ini coba membuka beranda facebook Titan irenius, postingan bernada penghinaan kepada Osy Gandut sudah dihapus. (rnc23)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *