Tiba di Mapolres Ngada, Kapolres Abilio Dos Santos Ajak Personel Jaga Kekompakan

Ngadadibaca 557 kali

Bajawa, RNC – Hari pertama berkantor di Polres Ngada, Kapolres Ngada AKBP Abilio Dos Santos, S.I.K langsung memimpin apel bersama para personel Polres Ngada dan jajarannya, bertempat di lapangan Apel Polres Ngada, Senin (15/11/2021).

AKPB Abilio Dos Santos juga mengingatkan agar para personil tetap menjaga kekompakan. “Saya mengajak rekan-rekan sekalian, kekompakan yang sudah ada kita pertahankan dan tingkatkan, mulai dari fungsi pperasional maupun di bidang pembinaan semuanya harus solid, tetap kokoh. Kita selalu jalin silaturahmi dengan satuan samping, para tokoh-tokoh yang ada di wilayah ini karena berkat dukungan mereka kita bisa melaksanakan tugas dengan baik, dalam memberikan pelayanan, pengayoman, perlindungan kepada masyarakat serta dalam penindakan hukum sesuai dengan prosedur yang ada,” kata Abilio.

Kepada awak media, Kapolres Abilio mengatakan akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai Undang-undang yang berlaku. “Pada kesempatan pertama saya tiba di Polres Ngada saya langsung ambil apel perdana personel semuanya hadir. Hal-hal yang akan saya laksanakan selama bertugas sebagai Kapolres Ngada, kami akan melaksanakan tugas sesuai undang-undang Nomor 2 tahun 2002, akan memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, mulai dari preemtif, preventif, dan Represif, itu semua bertahap sesuai dengan ketentuan undang-undang,” jelas Abilio.

Ia menjelaskan, hal-hal yang menjadi kebijakan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si yaitu Program Presisi mulai dari pusat, Polda, Polres dan Polsek jajaran akan didukung penuh. Sebab, menurutnya, pada dasarnya Polri ada karena masyarakat. Apabila ada permasalahan yang di tengah masyarakat silakan diinformasikan agar Polres dapat memberikan solusi secara bersama-sama. “Kami akan selalu hadir dan ada di tengah-tengah masyarakat dan siap memberikan pelayanan, dan kami akan melaksanakan tugas lainnya berdasarkan amanat Undang-undang,” tambah Kapolres Abilio.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat menciptakan situasi Kambtibmas agar tetap kondusif. “Saya AKBP Abilio Dos Santos, S.I.K selaku Kapolres Ngada sekali lagi memohon bantuan serta dukungan kepada seluruh lapisan masyarakat dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang selalu kondusi,” tutupnya.

Sebelumnya dilaksanakan serah terima jabatan dengan Kapolres yang lama AKBP Rio Cahyowidi, S.I.K, M.I.K yang akan melanjutkan tugas dan jabatan sebagai Kapolres Pringsewu Polda Lampung, tanggal 13 November 2021 di Mapolda NTT.

Kedatangan Kapolres Ngada Abilio diterima langsung oleh Bupati Ngada Paru Andreas, S.H.,M.H dan Ketua DPRD Ngada Bernadinus Dhey Ngebu, Sp dan unsur Forkopimda Ngada di Bandara Turelelo Soa. (rnc15)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *