Kupang, RNC – Johny Army Konay sudah resmi menahkodai Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Wakil Bupati TTS itu menggantikan posisi Obed Naitboho. Informasi ini disampaikan Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Alex Take Ofong kepada RakyatNTT.com, Senin (12/10/2020).
Menurut Alex, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem telah mengesahkan susunan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kabupaten TTS periode 2020-2024. Keputusan DPP ini tertuang dalam SK Nomor 442 -Kpts/DPP-NasDem/IX/2020 yang ditetapkan pada 14 September 2020. SK tersebut ditandatangani oleh Ketua Umum Surya Paloh dan Sekretaris Jenderal Johnny G. Plate.
BACA JUGA: DPRD Dorong Pemkab TTS Majukan Pariwisata, Libatkan Investor
“Setelah terima SK, pengurus baru sudah sah untuk bertugas. Tidak ada pelantikan karena legalitasnya di SK. Kalau mau dibuat pelantikan, tergantung DPD. Tapi itu cuma seremonial,” ujar Alex yang juga adalah Ketua Fraksi NasDem DPRD NTT.
Keputusan ini, kata Alex, adalah untuk kepentingan partai melalui pembagian peran semua kader. Oleh karena itu, dia berharap Army Konay beserta seluruh jajaran pengurus menjaga soliditas dan bekerja sama untuk terus membesarkan partai NasDem di TTS.
Alex menambahkan, mantan Ketua DPD NasDem TTS, Obed Naitboho kini ditarik menjadi pengurus partai di tingkat provinsi. “Beliau kita tarik sebagai pengurus DPW NasDem NTT sekaligus sdbagai koordinator wilayah TTS,” sebut Alex.
Berikut susunan pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten TTS periode 2020 – 2024:
Ketua : Johny Army Konay
* Wakil Ketua (Waket) Bidang Pemenangan Pemilu: Hendrikus Babys
* Waket Bidang Organisasi dan Keanggotaan : Benidiktus Boy Benu
* Waket Bidang Kaderisasi dan Pendidikan Politik : Jean E. M. Neonufa
* Wakil Ketua Bidang Hubungan Legislatif : Yohanis Naat
* Waket Bidang Hubungan Eksekutif : Oberlin Muni
* Waket Bidang Hubungan Sayap dan Badan : Anthoneta Nenabu
* Waket Bidang Penggalangan dan Penggerak Komunitas : Marcu Buana Mbau
* Waket Bidang Pemilih Pemula dan Milenial : Askenas G. Afi
* Waket Bidang Digital dan Siber : Seprianus Liem
* Waket Bidang Media dan Komunikasi Publik : Jason Benu
* Waket Bidang Ekonomi : Lambertus A. Oematan
* Waket Bidang Usaha Mikro Kecil dan Menengah : Leonito M. Pareira
* Waket Bidang Agama dan Masyarakat Adat : Nehemia Nenohai
* Waket Bidang Tenaga Kerja : Bernadus Bata
* Waket Bidang Kesehatan : Christo Baitanu
* Waket Bidang Perempuan dan Anak : Flora Y. Y. Sino
* Waket Bidang Pendidikan dan Kebudayaan : Tony C. Y. Eluama
* Waket Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia : Yohanis I. Benafa
* Waket Bidang Pariwisata dan Industri Kreatif : Bonivotius M. H. Laning
* Waket Bidang Pertanian, Peternakan dan Kemandirian Desa : Yus Krisna M. Hauoni
* Waket Bidang Maritim : Nesi F. Tapatab
* Waket Bidang Pemuda dan Olahraga : Santy Fina
* Waket Bidang Energi dan Mineral : Yohanes Ena Kame
* Waket Bidang Lingkungan Hidup : Ari Yanto Mansopu
* Waket Bidang Kehutanan, Agraria dan Tata Ruang : Salmon Pas
* Waket Bidang Migran : Elly Neonufa
* Waket Bidang Pembangunan dan Infrasruktur : Neki Nope
Sekretaris : David B. Messakh
* Wakil Sekretaris Bidang Kebijakan Publik dan Isu Strategis : Betsy Yane Feoh
* Wakil Sekretaris Bidang Ideologi, Organisasi dan Kaderisasi : Adel Liem
* Wakil Sekretaris Bidang Pemenangan Pemilu : Charles E. Koa
* Wakil Sekretaris Bidang Umum dan Administrasi : Desem G. I. Tlonaen
Bendahara : Emilia Nitbani
* Wakil Bendahara Pengelolaan Dana dan Aset : Lolita Patiplelohi
* Wakil Bendahara Penggalangan Dana : Yanthi Ivana Selan
(rnc09)