oleh

Walau Bisa Daftar Online, Wali Kota Jeriko Tegaskan Lurah dan Camat Tetap Turun Lapangan

Kupang, RNC – Pemerintah Kota Kupang melaunching blog khusus bernama serojakotakupang.wordpress.com, yakni layanan daring yang membantu warga mendapatkan informasi atau data sebagai penerima bantuan akibat bencana angin kencang, longsor serta banjir yang terjadi pekan lalu.

Acara launching tersebut dilakukan di Posko Tanggap Darurat Badai Seroja di Aula Rumah Jabatan Sekretaris Daerah Kota Kupang, Senin (12/4/2021) malam. Pada kesempatan itu, Wali Kota Jefri Riwu Kore menyampaikan, blog tersebut hanya sebagai akses untuk dapat membantu warga terdampak guna melakukan registrasi sebagai penerima bantuan.

“Ini untuk memudahkan saudara-saudara kita untuk memasukkan data rumah-rumah yang terkena badai siklon seroja,” katanya.

Menurutnya, selama ini lurah, camat dan petugas posko sudah bekerja luar biasa untuk mendata kerusakan rumah warga yang terdampak, namun apabila nama warga yang bersangkutan belum terdata, maka warga sendiri bisa melakukan registrasi melalui website.

BACA JUGA: Pemkot Kupang Siapkan Lahan untuk Relokasi Korban Longsor

“Mereka bisa memasukkan nama-nama mereka kemudian dengan kerugian dari kerusakan yang dialami,” ungkapnya.

Namun secara tegas Wali Kota mengatakan, blog tersebut hanya bersifat sementara dalam pendataan. Petugas kelurahan, kecamatan dan posko tetap melakukan pendataan warga yang menjadi korban.

“Website ini hanya bersifat sementara. Ini hanya mendukung, tetapi pekerjaan tetap ada di lurah, RT, RW dan camat. Jadi ini bisa membantu, karena ada juga wilayah yang tidak terkoneksi jaringan internet,” ungkapnya.

Dengan demikian, blog tersebut tetap bisa dilakukan untuk melakukan registrasi mandiri, namun untuk membantu warga terdampak lain yang sulit mendapatkan jaringan internet maka seluruh petugas dari tingkat kelurahan hingga kecamatan tetap harus bekerja. (rnc04)

Baca Juga:  Pemkot Kupang Akan Buka Lowongan untuk 4.700 CPNS dan PPPK Tahun Ini

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *