Hadapi Malaysia Malam Nanti, Strategi Shin Tae Yong Masih Misterius

Olahragadibaca 237 kali

STRATEGI aneh Shin Tae Yong diprediksi bakal muncul di Laga Indonesia vs Malaysia. Juru racik permainan Indonesia itu selalu susah ditebak dan kerap bikin kejutan.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong, mengaku sudah mempersiapkan strategi khusus. Dan strategi ini sangat mungkin bisa memberi kejutan di laga El Clasico Indonesia vs Malaysia.

Di matchday terakhir Grup B Piala AFF 2020, Shin Tae Yong tetap mengincar kemenangan atas Malaysia.

Tak banyak hal yang diumbar SHin Tae Yong terkait rencana-rencana yang bakal disiapkan dalam duel lawan Malaysia di Piala AFF, Minggu (19/12).

Semua disimpan rapat-rapat. Sisanya dibiarkan menjadi misteri. Untuk laga ini, pelatih asal Korsel itu pantang membawa pulang hasil seri atau kalah.

“Saya sebagai pelatih kepala memang bertanggung jawab untuk memimpin tim ini dan punya tugas bagaimana menghadapi lawan dengan mengenali kelemahan dan kelebihan tim seperti apa,” kata Shin Tae Yong.

Misteri strategi Shin Tae Yong itu sudah terlihat sejak laga melawan Vietnam. Saat itu, Indonesia meraih satu poin setelah bermain imbang tanpa gol melawan sang juara bertahan, Rabu (15/12/2021).

Shin Tae-yong di luar dugaan menyimpan Evan Dimas Darmono di bangku cadangan.

Hal yang sangat tak biasa mengingat Evan Dimas adalah kapten utama timnas Indonesia.

Dia juga selalu tampil sebagai starter pada laga melawan Kamboja dan Laos.

Keanehan lainnya, terlihat di formasi bermain. Pelatih asal Korea Selatan itu mencoba menerapkan formasi 5-4-1 dengan mengandalkan seorang Ezra Walian di lini depan.

Selama melatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong tidak pernah menggunakan formasi lima bek pada awal pertandingan.

Nah, di duel lawan Malaysia, timnas Indonesia juga punya potensi untuk kembali bermain bertahan dengan menumpuk 5 bek di belakang.

Sekedar gambaran, hasil imbang sudah cukup bagi Ezra Walian dan kawan-kawan untuk melaju ke babak semifinal Piala AFF.

Di sisi lain, formasi 4-3-3 atau 4-1-4-1 juga masih sangat mungkin dipersiapkan untuk laga melawan Malaysia.

Bisa jadi Timnas Indonesia akan mengandalkan strategi serangan balik dengan mengandalkan kecepatan sisi sayap.

Apa pun strategi yang dipilih, itu diprediksi bakal aneh dan menyulitkan Malaysia. (*/rnc)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *