Mbay, RNC – Sat Binmas Polres Nagekeo melaksanakan Pelatihan Pembekalan Tracer antipasi/pemutus mata rantai wabah virus Covid-19 terhadap Anggota Bhabinkamtibmas Polres Nagekeo. Kegiatan ini bertempat di Aula Polres, yang dibuka langsung oleh Kapolres Nagekeo AKBP A. Hendrikus Fai,S.H.,M.H, Jumat (26/2/2021).
Sekira pukul 10.00 Wita, acara dilanjutkan dengan paparan materi oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nagekeo, drg Elia Dewi dan Kasat Binmas Polres Nagekeo, AKP Eduardus Nuru.
Kegiatan ini dihadiri oleh anggota Bhabinkamtibmas sebanyak 43 personel dan Unit Binmas sebanyak 4 personil. Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Polres Nagekeo mendapat pembekalan Tracer sebagai pemutus mata rantai wabah virus Corona (covid-19) dan diharapkan Bhabinkamtibmas dengan aktif melacak indikasi kasus suspect/kontak erat/pelaku perjalanan/isolasi mandiri dan lain-lain, di wilayah tugasnya bersama dengan tenaga kesehatan setempat.
BACA JUGA: Terkait Pemukulan Dokter di Nagekeo, Pelaku dan Korban Sepakat Berdamai
Bhabinkamtibmas masing-masing mencatat data diri (NIK atau KK atau KTP) yang menjadi sasaran tracer dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 serta tetap aktif dalam menyampaikan imbauan kepada masyarakat.
Kapolres berharap Bhabinkamtibmas senantiasa berkoordinasi dengan pihak puskesmas/pihak rumah sakit terdekat terkait suspect sasaran tracing yang terindikasi, sehingga ada tindakan dari tenaga kesehatan.
Disebutkan, inti dari pelaksanaan pelatihan tracer kepada Bhabinkamtibmas Polri adalah untuk melindungi diri dan keluarga dan masyarakat agar tidak terpapar wabah virus corona dan juga dapat memutus penyebaran virus corona ini.
Kapolres Nagekeo A. Hendrik Fai mengingatkan kepada Bhabinkamtibmas agar selalu mensosialisasikan kepada masyarakat di desa binaannya untuk tetap menaati protokol kesehatan guna menghindari penyebaran Covid-19 dengan selalu menerapkan 5M, yakni menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan saat sebelum dan sesudah keluar rumah, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. (rnc15)